April 26, 2024

Tips and Trick Food Photography

Jujur saja, foto makanan sering kali terlihat menggiurkan, ya. Baik melihat foto makanan yang berseliweran di media sosial, buku resep, atau media lain. Kadang kala, kita refleks memesan atau membeli makanan tersebut, karena tampilan fotonya yang bikin ngiler. Kamu suka foto makanan yang kamu beli. kamu bisa kok jadi food photography profesional. nih beberapa tips dan trik untuk memulai food photography.

Komposisi

Komposisi adalah kunci dari food photography yang keren. Setiap elemen dalam frame harus benar-benar diperhitungkan. Komposisi juga bisa membuat sebuah foto bercerita. Misalnya foto secangkir kopi dengan laptop, buku catatan dan kacamata dapat menggambarkan orang yang sedang bekerja. Patut diperhatikan juga, kebersihan sekeliling makanan tersebut dan kalian bisa menambah props untuk keindahan.

Atur Pencahayaan

Kalian harus menghindari paparan cahaya berlebih. Karena, pencahayaan yang baik untuk food photography justru yang lembut, biasanya didapatkan dengan sumber cahaya yang berukuran besar, misalnya cahaya dari jendela di pagi atau sore hari. Jika menggunakan lampu flash/studio, aksesoris seperti payung fotografi atau softbox harus ada. Arah pencahayaan juga harus diperhatikan, hindari mengarahkan cahaya dari depan, cobalah dari sisi kanan atau kiri sehingga bentuk dan detail dan tekstur dari makanan lebih terlihat.

Setting kamera

Bagi Anda yang pemula atau dasar pengetahuan fotografinya masih nol, gunakan ISO rendah seperti ISO 100, dan ditambah bantuan tripod. Jika tidak menggunakan tripod, ISO dinaikan sesuai dengan kondisi cahaya lingkungan. Namun jika mengandalkan cahaya matahari dari jendela, gunakan ISO 200, tapi seandainya hanya menggunakan cahaya lampu interior saja, ISO dinaikkan ke 800.

Peralatan pendukung

Peralatan fotografi yang mendukung perlu disiapkan agar hasil fotonya maksimal dan terlihat profesional. Peralatan tersebut antara lain tripod, untuk menjaga kestabilan kamera sehingga kamu bisa memotret objek dengan maksimal tanpa getaran atau goyangan sedikit pun, lensa makro untuk menangkap detail makanan yang berukuran kecil, flash, dan papan reflektor untuk memantulkan cahaya untuk mengisi daerah bayangan.

Pendukung lainnya yang perlu kamu gunakan adalah kuota internet yang mumpuni untuk mengupload hasil karya kamu, makanya cek kuota Smartfren kamu terlebih dahulu ya sebelum mulai upload.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *